Upacara peringatan HUT ke-70 Kabupaten Kotim, Kalimantan Tengah pada Sabtu, 7 Januari 2023 menampilkan pemandangan berbeda dan dihadiri oleh pejabat yang menggunakan pakaian adat nusantara atau suku yang ada di Indonesia.
Upacara peringatan HUT ke-70 Kotim dilaksanakan di halaman kantor Bupati di Jalan Jendral Sudirman, yang dihadiri oleh para pejabat dari instansi pemerintah.
Salah satu nya adalah Ketua DPRD, Rinie terlihat menggunakan baju adat Dayak berwarna merah dengan aksesoris Sumping Dayak yang diselip kan bulu Enggang sebagai khas Suku Dayak.
Sumping atau Lawung
Sumping merupakan ikat kepala khas suku Dayak perempuan yang digunakan sebagai aksesoris dan biasanya dipakai pada saat upacara-upacara adat di Kalimantan.
Sumping berwarna merah melambangkan semangat hidup, kekompakan dan persatuan dalam keberanian dalam membela kebenaran masyarakat suku Dayak.
Dalam suku Dayak warna merah dihasilkan dari buah hutan yaitu jarenang, bisa juga dari daun sirih dicampur dengan kapur. Mengandung makna semangat hidup dari suku Dayak dan sesuatu yang abadi yang tidak pernah luntur atau berubah warnanya yang diilhami oleh batu merah.
Baca Juga:
Meriah! Upacara HUT Kotim Diramaikan Dengan Tari Kolosal
Manik-manik di Baju Khas Dayak
Suku Dayak terkenal dengan budayanya yang unik dan menarik, terutama tradisi adat yang terus dijaga sampai sekarang. Salah satunya adalah manik-manik khas suku Dayak.
Yang sering kita lihat, manik-manik suku Dayak sering dijadikan aksesoris oleh-oleh Kalimantan. Namun, dibalik indahnya manik-manik itu terdapat makna dan sejarah nya.
Dahulu, manik-manik dijadikan baju oleh suku Dayak. Pada saat itu, orang suku Dayak belum mengenal kain sehingga mereka menyambung batu-batu kecil untuk kemudian dijadikan pakaian.
Suku Dayak tidak hanya merangkai batu-batu menjadi hiasan, makna dari manik-manik ini terdapat pada warna nya. Warna khas dalam suku Dayak yang sering digunakan adalah merah, biru, kuning, hijau, dan putih.
Bukan hanya itu, batu-batu yang digunakan untuk membuat manik-manik mempunyai makna. Jika manik-manik terbuat dari batu akik maknanya untuk menyembuhkan penyakit dan membuat panen berhasil.
Manik dari batu kecubung artinya penawar penyakit atau racun dari hewan.