Site icon MentayaNet

Kapolres Kotim Berikan Reward Kepada Personelnya Yang Telah Melampaui Batas Panggilan Tugas

kapolres kotim

Kapolres Kotim jajaran Polda Kalteng, memberikan Reward kepada personelnya yang berprestasi, di Mapolres Kotim Jalan Jenderal Soedirman Km.0, Sampit Kabupaten Kotim, Provinsi Kalteng, Senin, 1 November 2021.

“Apel Pemberian Reward kali ini diberikan kepada personel Pegawai Negeri Pada Polri (PNPP) Polres Kotim atas Prestasi dan Dedikasi Sebagai Tim Vaksinator,”ucap Kapolres Kotim AKBP Abdoel Harris Jakin, S.I.K, M.Si.

Menurutnya, reward diberikan kepada yang telah bekerja Melampaui Batas Panggilan Tugas Dalam Upaya Pencegahan Penyebaran Covid-19.

“ Dan Sebagai Operator Pelayanan Publik Terbaik pada Bulan Oktober 2021 serta memberi dampak positif terhadap organisasi Polri di lingkungan Polres Kotim,”katanya.

“Dimana yang memperoleh Reward adalah 29 Personel dan 3 PHL Sidokes Polres Kotim atas prestasinya Sebagai Tim Vaksinator Yang Telah Bekerja Melampaui Batas Panggilan Tugas Dalam Upaya Pencegahan Penyebaran Covid-19,”terangnya.

Selanjutnya diberikan reward juga kepada 1 orang Personel yang meraih predikat Dalam melaksanakan Pelayanan Publik Terbaik pada Bulan Oktober 2021 (Employee Of The Month) yang diraih Oleh Bamin Yan SKCK Satintelkam dan 1 orang Personel Sat Sabhara yang dengan ketelitiannya berhasil menggagalkan penyelundupan barang terlarang masuk ke ruang rutan Polres Kotim.

Selain dari itu juga Kapolres Kotim AKBP Abdoel Harris Jakin, S.I.K, M.Si menerangkan bahwa Pemberian penghargaan sebagai apresiasi kepada personel yang telah mentorehkan prestasi atau melaksanakan kegiatan yang telah melampaui panggilan tugasnya.

“Mengingatkan agar personelnya tidak cepat berpuas diri melainkan harus dipertahankan serta ditingkatkan Prestasi dan Dedikasinya,”jelasnya.

Dalam hal ini Piagam hanyalah symbol saja, namun esensi reward sebenarnya adalah adalah Pahala apabila kita telah melaksanakan tugas dengan tulus ikhlas, “ Maka seluruhnya akan bernilai ibadah,”demikian Kapolres Kotim AKBP Abdoel Harris Jakin, S.I.K, M.Si.

Exit mobile version