Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemkab) Seruyan kembali melantik Pejabat Kepala Desa dan peresmian anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Kabupaten Seruyan pada Senin, 15 Juli 2024 di panggung utama Musabaqoh Tilawatil Qur’an dan Hadits ke-17 (MTQH) dan Festival Seni Qasidah (FSQ) tahun 2024.
PJ Bupati Seruyan resmi melantik 4 orang sebagai PJ Kepala Desa dan 5 orang anggota PAW Badan Permusyawaratan Desa yang berlokasi di Desa Selunuk, Kecamatan Seruyan Raya.
Dalam pelantikan itu, disaksikan oleh Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Kominfosandi) Seruyan, Asisten Bupati Seruyan Agus Suharto dan SOPD terkait.
“Ada beberapa hal yang ingin saya tekankan kepada Penjabat Kepala Desa yang baru saja dilantik dan diambil sumpah/janji yakni, Penjabat Kepala Desa selain mengabdi kepada masyarakat di desanya dan juga tanpa mengabaikan tugas-tugas sebagai Pegawai Negeri Sipil, Penjabat Kepala Desa segera mengkoordinasikan kepada Perangkat Desa dan BPD terkait penyelesaian permasalahan administrasi maupun permasalahan lainnya yang ada di desa,” ucap PJ Bupati Seruyan kepada MentayaNet pada Senin, 15 Juli 2024.
Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Penjabat Kepala Desa yang dilaksanakan merupakan tindak lanjut dari UU Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa dan Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 2014.
Djainuddin Noor dalam arahannya Penjabat Kepala Desa diharapkan dapat menerjemahkan setiap Priotas Nasional dalam membangun desa sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku, sebagai contoh dalam penetapan penerima BLT (Bantuan Langsung Tunai) Desa agar tepat sasaran dalam ketahanan pangan, Penjabat Kepala Desa harus berperan sebagai pelopor dalam pencegahan Korupsi, Kolusi dan Nepotisme.
“Tolong lakukan tugas dengan sebaik mungkin, memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat. Karena apa yang telah diamanahkan ini bentuk kepercayaan masyarakat,” tukasnya.
Kendati demikian, setelah dilakukan pelantikan dilanjutkan dengan pemasangan lencana kepada seluruh Penjabat yang dilantik.
Adapun nama-nama Penjabat Kepala Desa yang baru saja dilantik pada hari ini yaitu :
1) Pj Kepala Desa Tanjung Paring;
2) Pj Kepala Desa Penimba Raya;
3) Pj Kepala Desa Baung;
4) Pj Kepala Desa Batu Menangis;
5) PAW Anggota BPD Jahitan;
6) PAW Anggota BPD Ringin Agung;
7) PAW Anggota BPD Batu Agung;
8) PAW Anggota BPD Bumi Jaya;
9) PAW Anggota BPD Ayawan.