Bupati Seruyan Yulhaidir melantik 5 Penjabat (Pj) Kepala Desa yakni Kepala Desa Baung, Gantung Pengayuh, Mojang Baru, Tumbang Manjul dan Rantau Panjang bertempat di Pendopo Rujab Bupati Seruyan, Selasa 5 April 2022 pada pukul 05.00 Wib
Bupati Seruyan dalam sambutan tertulisnya berharap Pj. Kades yang dilantik dapat menunjukkan profesionalisme dan kinerja yang baik dan memaksimalkan pelaksanaan program-program pemerintah sesuai tugas dan fungsinya untuk mengantarkan Kabupaten Seruyan Sehat, Aman dan Sejahtera.
” Pj Kades yang dilantik dapat menunjukkan profesionalisme dan kinerja yang baik,” pinta Bupati Seruyan.
Bupati Seruyan juga meminta kepada Kepala Desa dilingkungan Kabupaten Seruyan dapat melaksanakan program-program pemerintah sesuai dengan tugas dan fungsinya.
” Laksanakan yang diprogramkan pemerintah,” ucapnya.
Baca Juga : Bupati Seruyan Sebut Sewa Asrama Mahasiswa Terkendala Regulasi
Turut hadir dalam acara pelantikan Sekretaris Daerah Drs. H. Djainuddin Noor, M.A.P., Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekda Adhian Noor, S.IP., M.A.P., Plt. Kadis PMD, dan Camat Seruyan Hilir serta undangan lainnya.