Site icon MentayaNet

Ratusan Jemaah Calon Haji Kotim Ikuti Manasik Haji

haji

Photo : Wabup Kotim saat menyampaikan pidato kepada para calon jamaah haji

Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) akan memberangkatkan ratusan jemaah haji ke Tanah Suci Mekkah untuk menjalankan ibadah haji. Sebanyak 184 jamaah calon haji yang terdiri dari 84 laki-laki dan 100 perempuan jemaah yang akan berangkat.

“Sebanyak 184 jemaah calon haji ini terdiri 84 laki-laki dan 100 perempuan,” ujar Kepala Kementrian Agama Wilayah Kabupaten Kotim, Khairil Anwar, pada Kamis, 11 Mei 2023.

Jemaah yang paling tua, yaitu Mashuri yang berusia 93 tahun dan yang paling muda Ahmad Zainu berusia 23 tahun.

Baca Juga :

TP-PKK Kotim di Setiap Kecamatan Turut Serta Tangani Stunting

“Jemaah yang tertua ini berasal dari Kecamatan Pulau Hanaut sedangkan yang paling muda dari Kecamatan Mentaya Hilir Selatan,” lanjutnya.

Khairil Anwar mengatakan, jemaah calon haji Kotim mengikuti kegiatan manasik haji tingkat kabupaten.

“Manasik dilakukan selama dua hari di Islamic Center dan 8 hari manasik haji di provinsi, jadi totalnya 10 hari kegiatan atau bimbingan manasik haji,” katanya.

la menjelaskan, jemaah yang lunas membayar biaya haji sebanyak 199 orang.

“Ada 178 jamaah, 13 prioritas lansia dan 8 jemaah cadangan, setelah dilakukan konfirmasi dan verifikasi yang siap melakukan pelunasan sebanyak 184 jamaah,” jelasnya.

Baca Juga :

Aktivasi IKD di Kotim Masih Rendah, Pemerintah Gencar Lakukan Layanan Jemput Bola

Sedangkan jadwal pelunasan pembayaran biaya haji dimulai pada 11 April hingga 5 Mei 2023.

“Pada 6 Mei kita mendapatkan surat dari pusat adanya perpanjangan pelunasan sampai dengan 12 Mei 2023 serta adanya penambahan kuota jemaah cadangan sebanyak 13 jamaah,” tutupnya.

Khairil menambahkan, jadwal keberangkat jemaah calon haji untuk Provinsi Kalteng tahun 2023 masuk dalam gelombang satu berangkat tanggal 1 Juni sampai dengan 7 Juni sebanyak 5 kloter.

Exit mobile version