Berharap aspirasi dan masukan masyarakat yang disampaikan melalui DPRD Seruyan dapat dijadikan pertimbangan untuk arah serta program pembangunan daerah.
Anggota DPRD Seruyan, Atinita mengatakan, bahwa pada saat kegiatan kunjungan kerja atau reses masyarakat selalu menyampaikan aspirasi agar bisa diperjuangkan dan direalisasikan oleh pemerintah daerah, namun ternyata hanya menjadi angin lewat begitu tak dihiraukan.
Atinita juga mengutarakan bahwa dinamika politik yang terjadi saat ini menjadi gambaran aspirasi – aspirasi yang muncul dari berbagai lapisan elemen masyarakat. Maka dari itu ia juga meminta dengan hal ini, saluran – saluran politik tetap dapat terjaga dengan baik.
Baca Juga : Waduh! Ternyata Ada Praktek Pungutan Liar di Pemerintah Desa Seruyan
“Apa yang menjadi aspirasi masyarakat, harus menjadi bahan bagi pemerintah daerah untuk merumuskan dan menjadi pertimbangan arah pembangunan kedepan demi kemajuan kabupaten seruyan pula,” ungkapnya.
Pemerintah memiliki tugas penting untuk mentindaklanjuti aspirasi masyarakat yang telah disampaikan masyarakat baik dari sektor pembangunan, ekonomi, infrastruktur jalan dan jembatan, kesehatan dan juga pendidikan.
Baca Juga : Minta Antisipasi Kelangkaan Minyak Goreng di Kabupaten Kotawaringin Timur
Menurutnya, sebagaimana ketentuan bahwa aspirasi masyarakat yang dijaring, akan di sampaikan kepada pemerintah daerah untuk selanjutnya di jadikan sebagai bahan acuan pembangunan dan pelaksanaan program.
Politisi Partai Golkar asal Dapil III ini menambahkan, aspirasi yang disampaikan masyarakat melalui DPRD menjadi salah satu dasar pemerintah daerah untuk menyusun rencana pembangunan.
“DPRD Seruyan, selalu rutin melakukan kunjungan kerja dan reses ke masyarakat, hasil dari kegiatan ini selalu kita sampaikan ke pemerintah daerah dengan harapan agar dapat direalisasikan,” tutupnya.