banner 130x650

255 Formasi CPNS Akan Berdinas Di Kabupaten Kotawaringin Timur

cpns

Sebanyak 255 formasi Calon Pegawai Sipil Negeri (CPNS) akan berdinas di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Timur (Kotim), sedangkan PPPK sebanyak 774 orang.

Hal tersebut disampaikan dan dibenarkan oleh Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Kamaruddin Makkalepu mengatakan Pemkab Kotim akan menerima 1.029 formasi halcalon Aparatur Sipil Negara (ASN) terdiri dari 255 CPNS dan 774 PPPK.

“Penerimaan CPNS tersebut guna menambah pegawai di lingkungan Pemkab Kotim dan agar pelayanan kepada masyarakat lebih masksimal,” katanya, 15 Agustus 2024.

banner 1706 x 2560

Dan untuk jadwal nasional sudah ada jelas Kamaruddin, Kotawaringin Timur dalam persiapan rencana pelaksanaan seleksai CPNS tersebut.

BACA JUGA :  CFD Bawa Berkah Rezeki UMKM Kotim, Pedagang dan Pembeli Berterimakasih Kepada Bupati Kotim

“Sedang kita persiapkan rencana pelaksanaan seleksi CPNS di Kotim,” jelasnya.

Kamaruddin menambahkan bahwa seleksi CPNS akan disesuaikan dengan jadwal dari Panitia Seleksi Nasional atau Panselnas.

Dirinya sangat berharap dapat menyelesaikan persiapan seleksi CPNS Kotim, sesuai jadwal dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) Republik Indonesia.

“Dari 255 formasi CPNS Kotim, 205 tenaga teknis dan 50 tenaga kesehatan akan kita tempatkan di lingkungan Pemkab Kotim,” terang Kamaruddin.

Saat ini terang Komaruddin, kita masih menunggu jadwal seleksi CPNS yang akan dibuat oleh BKPSDM Kotim.

“Saat ini jadwal seleksi masih kami kerjakan, karena yang keluar baru jadwal nasional saja, nanti akan kita sampaikan,” ucapnya.

BACA JUGA :  Diskominfo Kotim Sosialiasi ARPENA SPBE Tahun 2024

Menurutnya, Jadwal penerimaan CPNS Kotim, masih belum ada. “Untuk penerimaan PPPK masih belum diketahui jadwal dan formasinya, jadi masih menunggu dari BKN RI,” demikian Kamaruddin Makkalepu.


Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

1135x1600

You cannot copy content of this page

Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca