Gempa magnitudo 5,0 mengguncang Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat pada Selasa malam (22/10/2024). Lindu terjadi pada pukul 19.43 WIB.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menginformasikan, lokasi gempa pada koordinat 7.75 Lintang Selatan (LS), 108.33 Bujur Timur (BT) atau 18 km barat daya Kabupaten Pangandaran.
BMKG menyampaikan, kedalaman gempa 72 kilometer dan tidak berpotensi tsunami.
” Tidak berpotensi tsunami,” kata BMKG dalam siaran persnya.
BMKG menyarankan masyarakat agar hati-hati terhadap gempabumi susulan yang mungkin terjadi.
“Masyarakat untuk terus berhati-hati dan waspada, gempa susulan kemungkinan akan terjadi,” tutup BMKG.
Eksplorasi konten lain dari MentayaNet
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.