banner 130x650

Bupati Kotim : SD Negeri 2 Ramban, Mentaya Hilir Utara Tahun Ini Akan di Rehab !

Kotim
Photo : Bupati Kotim, Halikinnor saat mengunjungi SD Negeri 2 Ramban, Mentaya Hilir Utara (kharis)

Kondisi bangunan kelas Sekolah Dasar Negeri (SDN) 2 Ramban berada di Kecamatan Mentaya Hilir Utara, Kotim menjadi salah satu perhatian pemerintah lantaran mengalami kerusakan cukup parah.

Muslih, ST., M.A.P Camat Mentaya Hilir Utara mengungkapkan bangunan kelas SDN 2 Ramban telah menjadi program prioritas Bupati Kotim guna menunjang pendidikan, agar peserta didik dapat terpenuhi belajar secara optimal.

“Perbaikan SDN 2 Ramban sudah kita usulkan dan akan dilakukan perbaikan pada tahun 2023 ini. Karena kemarin Bapak Bupati juga sudah datang langsung untuk melihat kondisi sekolah tersebut,” kata Camat MHU, Muslih kepada MentayaNet.com pada Kamis 19 Januari 2023.

Kotim
Photo : Bupati Kotim dan Sekda saat mengunjungi SDN 2 Ramban (kharis)

Lanjutnya, pasca melihat langsung kondisi bangunan sekolah yang cukup parah, Bupati Kotim memerintahkan agar dilakukan penganggaran untuk perbaikan sekolah tersebut.

BACA JUGA :  Mentaya Hilir Utara Borong Juara MTQ ke-54 Kotim, Ini Daftar Namanya

“Sebelumnya kita memang sudah mengetahui kondisi kerusakan tersebut. Dinas terkait juga sudah tahu, namun karena keterbatasan anggaran tahun lalu sehingga belum bisa diperbaiki,” ucapnya.

Baca Juga :

Gerakkan Literasi, Camat Mentaya Hilir Utara Gelorakan dan Hidupkan Bahasa Sampit

Menurutnya, pihak kecamatan juga selalu memperhatikan kondisi sekolah-sekolah di daerah kerjanya guna mendukung terciptanya pendidikan yang bermutu bagi  anak-anak di wilayah setempat.

Bangunan yang sudah ada sejak puluhan tahun ini memang perlu perbaikan dan sudah tidak memungkinkan lagi menggunakan pondasi yang ada karena kondisinya sudah tidak layak.

Kotim
Photo : Pengecekan bangunan SDN 2 Ramban (kharis)

Saat di konfirmasi, pihaknya juga diperintahkan oleh Bupati Kotim agar cepat dan tanggap terhadap semua permasalahan yang terjadi di masyarakat terutama yang berkaitan permasalahan pendidikan.

BACA JUGA :  Kades Natai Nangka Geram Industri di MHU Tutup Telinga pada Limbah

Bahkan ujarnya, bentuk bangunan nantinya akan disesuaikan dengan kondisi zaman saat ini sehingga tidak lagi sama dengan yang semula.

“Semoga nantinya perbaikan dapat terlaksana sesuai dengan harapan. Sementara ini kita harapkan pihak sekolah agar bersabar menunggu penganggaran selesai bersama Pemerintah Kabupaten, karena kita dari kecamatan pasti mengusahakan yang terbaik untuk pelaksanaan pembangunan di daerah khususnya di MHU,” pungkasnya.


Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

You cannot copy content of this page

Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca