banner 130x650

Ketua DPRD Seruyan Harap Pameran Seruyan Lebih Tonjol Produk UMKM Lokal

dprd seruyan
Photo : Seruyan Fair yang sedang diselenggarakan

Ketua DPRD Seruyan, Zuli Eko Prasetyo harap segala pameran yang digelar di wilayah setempat bisa lebih menonjolkan keberadaan dari UMKM Lokal.

Zuli Eko Prasetyo, Ketua DPRD Seruyan menanggapi pelaksanaan Kuala Pembuang Fair 2022 yang digelar di Stadion Mini Gagah Lurus Kuala Pembuang.

“Saya memang belum ke sana, cuman kemarin yang saya dengar pameran itukan untuk UMKM,” ucapnya Zuli kepada MentayaNet.com

banner 1706 x 2560

Baca Juga : DPRD Seruyan Tekankan Optimalkan CSR, Infrastruktur Jalan Pedesaan Harus Diperbaiki

Karena berdasarkan informasi yang ia terima, masih sangat sedikit pelaku UMKM yang terlibat dalam pameran atau ekspo tersebut karena hambatan lainnya.

“Saya memang belum lihat seperti apa, tapi informasinya seperti itu. Meskipun ada juga beberapa dari UMKM lokal,” ujarnya.

BACA JUGA :  Wakil Ketua DPRD Seruyan Apresiasi Terbentuknya Batamad Seruyan
dprd seruyan
Photo : Ketua DPRD Seruyan – Zuli Eko Prasetyo

Terkait dengan hal itu, ia meminta untuk kedepannya dalam pelaksanaan pameran atau expo seperti itu bisa lebih memprioritaskan para pelaku UMKM yang ada di wilayah Kabupaten Seruyan.

Hal ini juga dimaksudkan untuk membantu pemasaran produk-produk lokal hasil produksi UMKM, baik itu yang berupa jajanan, kerajian tangan dan lain sebagainya.

Baca Juga : Wakil Ketua I DPRD Kotim, Sarankan Pemda Kotim Relokasi Penduduk Langganan Banjir

Dari pantauan awak media MentayaNet.com dalam Seruyan Fair ini lebih banyak wahana bermain dan jajanan kuliner dan produk rumah tangga, dari segi UMKM masih sangat minim di perlihatkan sehingga ini menjadi salah satu merosotnya bagi pelaku usaha UMKM di daerah setempat.

BACA JUGA :  Seluruh Fraksi Setujui Raperda APBD Tahun 2023

“Ini saran saya, agar kedepannya itu UMKM kita lebih ditonjolkan,” tambahnya.

Karena dengan demikian, diharapkan mampu meningkatkan hasil pendapatan dari seluruh pelaku UMKM yang kerap kali terkendala dari segi pemasaran.

“Supaya UMKM kita itu terbantu, pendapatan mereka meningkat dan perputaran roda perekonomian masyarakat itu juga meningkat,” pungkasnya.


Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

1135x1600

Respon (1)

Komentar ditutup.

You cannot copy content of this page

Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca