Menatap wajah pasangan dengan ditemani lantunan lirik tersebut membuat mereka secara nggak sadar mulai menitikkan air. Mata adalah gerbang pertama menuju hati. Kekuatan yang dihadirkan dari mata ini bisa membantu masing-masing individu bisa merasa lebih dalam untuk memahami diri satu sama lain.
Menatap mata pasangan tanpa kata apa pun, kamu bisa tahu seberapa dalam rasa cinta dan sayangmu kepada seseorang. Itulah alasan mengapa kegiatan memandang tanpa kata bisa membius seseorang.
Nggak hanya itu, ada beragam manfaat lainnya dengan kita melakukan saling tatap dengan pasangan. Kamu bisa menyimaknya di bawah ini ya sobat MentayaNet :
1. Saling mengenali emosi pasangan
Menatap mata bisa membantumu meningkatkan komunikasi karena antara kamu dan orang yang ditatap akan saling membaca emosi satu sama lain.
Efeknya selanjutnya adalah kalian bisa lebih memahami apa yang coba dikatakan pasangan tanpa menggunakan kata-kata. Ketika kamu bisa membaca emosi seseorang, maka akan lebih mudah pula untuk merespons dengan cara yang tepat. Bela, inilah yang menjadi dasar empati.
2. Meningkatkan Keintiman
Ketika kamu dan pasangan saling berbagi tatap, maka sebenarnya kalian juga sedang meningkatkan keintiman. Ini adalah cara yang tidak diucapkan untuk mengatakan, “Aku ada di sini bersamamu”.
Ketahuilah bahwa cara ini menjadi cara yang sangat ampuh untuk terhubung dengan seseorang dengan keintiman yang lebih mendalam.
3. Membangun Kepercayaan
Mungkin kamu pernah mendengar bahwa ketika orang berbohong, maka ia tak akan sanggup untuk menatap mata orang yang sedang dibohongi nya. Ini karena, mata adalah tanda kepercayaan.
Orang yang saling menatap mata lebih mungkin untuk saling percaya daripada mereka yang tidak melakukannya.
Saat kamu dan pasangan saling bertatapan, maka secara nggak langsung kalian mengungkapkan, “Aku percaya, terbuka, dan jujur kepadamu”. Rasa saling percaya ini bisa menjadi fondasi untuk hubungan yang sehat dan langgeng, lho.
4. Meningkatkan Keterbukaan Dengan Pasangan
Menatap mata satu sama lain adalah cara yang baik untuk menjalin ikatan dengan seseorang yang kamu cintai. Saat kamu menatap mata pasangan, maka kamu akan merasa terhubung dengan saling berbagi momen keintiman bersama.
Saat kamu menatap pasanganmu, maka kamu akan melihatnya dengan cara yang murni dan penuh ketulusan. Inilah yang menjadi kunci perasaan saling terhubung dengan mereka daripada hanya sekadar kata-kata.
5. Menggairahkan Hasrat
Menatap mata bisa meningkatkan hasrat di hubungan kalian, baik seksual maupun non-seksual.
Ketika sedang berbagi momen keintiman dengan seseorang, seperti bertatapan selama berbincang maka bisa menciptakan perasaan kedekatan dan hasrat itu sendiri.
Bahkan, beberapa orang percata bahwa kontak mata bisa menjadi pengalaman yang lebih intim daripada seks. Ini karena hubungan seksual hanya berfokus pada sensasi fsik dan belum tentu menjamin terjadinya hubungan emosional.
Jadi, apakah sobat MentayaNet sudah mencoba salah satu cara mendekatkan diri dengan pasangan ?
Eksplorasi konten lain dari MentayaNet
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.