banner 130x650

Pemetaan Dalam Penempatan Para Pegawai Lapas Sampit Kanwil Kemenkumham Kalteng

lapas

Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) kelas IIB Sampit Kantor Wilayah Kementrian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah, Agung Supriyanto selaku pemimpin kegiatan assessment seluruh pegawainya pada, Rabu 18 Januari 2023.

Kepala Lapas Sampit Agung Supriyanto mengatakan tujuan pelaksanaan assesment terhadap seluruh pegawainya bertujuan untuk menggali sekaligus menilai pemahaman dan kemampuan para pegawainya dalam membangun Zona Integritas (ZI) Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) / Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) .

Baca Juga : 

Bupati Madina Terima Kunjungan Silaturahmi Danyon 123/Rajawali

Kegiatan yang digelar selama satu hari ini diikuti oleh semua pegawai Lapas dengan penuh semangat. “Hasil dari kegiatan assesment ini menjadi dasar penentuan sekaligus penempatan para pegawai pada masing-masing kelompok kerja kelompok dalam pembangunan ZI menuju WBK/WBBM di Lapas Sampit” ucapnya.

BACA JUGA :  Kemenag Kotim Berikan Pembinaan Keagamaan Bagi WBP Umat Hindu Lapas Sampit
Lapas
Photo : Metode Wawancara

“Selain itu assesment juga berfungsi mengetahui kelebihan dan kekurangan, potensi, adapun masukan serta pemetaan dalam penempatan para pegawai dalam kelompok kerja yang akan dibentuk oleh lapas Sampit agar lebih tepat dan efektif,” tambahnya.

Kegiatan ini dilakukan dengan metode tertulis melalui mekanisme menjawab pernyataan yang telah disediakan, dilanjutkan dengan metode wawancara langsung kepada seluruh pegawai oleh Kepala Lapas beserta tim-timnya.

Baca Juga : 

Pemkab Kotim Terus Tingkatkan Perbaikan Jalan Dalam Kota

“Setelah diketahui potensi setiap pegawai maka akan segera ditentukan pegawai-pegawai mana yang akan masuk kelompok kerja berikut peran atau posisinya yang akan dituangkan dalam Surat Keputusan Kalapas Sampit tentang Kelompok Kerja Pembangunan ZI menuju WBK/WBBM Lapas Sampit,” jelasnya

BACA JUGA :  Lapas Sampit Sediakan Area Bermain Bagi Anak-Anak Pengunjung

“Diharapkan dengan diadakan assesment  ini akan diperoleh pegawai tepat yang akan melaksanakan tugasnya dalam kelompok kerja yang akan berdampak positif akan teraihnya predikat WBK pada Lapas Sampit pada tahun 2023 ini,” harap Agung.


Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Respon (1)

Komentar ditutup.

You cannot copy content of this page

Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca