banner 130x650

Polsek Permata Kecubung Melakukan Pengamanan Pembukaan Permata Bersinar Expo 2024

Polsek

Polsek Permata Kecubung dan personel Polres Sukamara jajaran Polda Kalteng melaksanakan kegiatan pengamanan pembukaan Permataku Bersinar Expo 2024, Minggu, 8 September 2024.

Pengamanan ini di back Up juga dari personel Polres Sukamara yang diselenggarakan di kecamatan Permata Kecubung, Kabupaten Sukamara, Provinsi Kalimantan Tengah.

Acara pembukaan Permataku Bersinar Expo 2024 ini dihadiri wakil Gubernur Kalteng,Pj Bupati Sukamara dan unsur muspida lainnya.

Kapolres Sukamara AKBP Telly Alvin,S.I.K melalui Kapolsek Permata Kecubung Ipda Zaenal menyampaikan kegiatan pengamanan ini dilaksanakan guna mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas dilokasi kegiatan Permataku Bersinar Expo 2024.

BACA JUGA :  Polres Kobar Polda Kalteng Banyak Mengungkap Kasus di Awal Tahun 2024

” Kami menjaga keamanan dan ketertiban dalam pelaksanaan Permataku Bersinar Expo 2024,” ucapnya.

Zaenal juga menambahkan Polsek Permata Kecubung yang di bantu dari personel Polres Sukamara siap mengamankan acara tersebut sampai penutupan nanti.

“Dan menghimbau kepada masyarakat agar bisa bekerjasama menjaga kamtibmas terutama di wilayah hukum Polsek Permata kecubung sehingga acara Expo 2024 ini berjalan aman, damai serta kondusif,” ajaknya.


Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

BACA JUGA :  Komisi III DPR RI Apresiasi Polda Kalteng PTDH Brigadir AKS

You cannot copy content of this page

Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca