banner 130x650

Sopir Truk Demo, DPRD Kotim Minta Pemerintah Daerah Harus Berikan Solusi

Galian C Ditutup Supir Truk Mengadu ke DPRD kotim

Wakil Ketua I DPRD Kotim, Kalimantan Tengah menegaskan kepada Pemerintah Daerah melalui instansi terkait membantu pengurusan perizinan surat.

H. Rudianur, Wakil Ketua I DPRD Kotim menyebutkan agar Pemerintah setempat dapat melek dan membukakan jalan untuk para sopir truk yang sedang mencari solusi.

Perizinan material galian C sangat penting sebagai menunjang pekerjaan yang mereka lakukan agar tetap aman dan berjalan dengan baik.

“Tolong kepada Dinas PTSP membantu berikan jalan. Semoga kendala mereka dapat diselesaikan dengan baik,” ujar Rudianur kepada MentayaNet.com pada Rabu, 08 Maret 2023.

Baca Juga :

Besok Akan Ada Demo Besar Sopir Truk di DPRD Kotim, Mengapa ???

Ia menyebutkan, 15 hari tanpa pemasukkan akan mengguncang perekonomian para sopir truk.

BACA JUGA :  Gerindra Akan Rebut Kursi Pimpinan DPRD Kotim Dengan Amunisi Baru

Banyak diantaranya yang harus menunggak pembayaran dan berhutang kepada Negara karena tidak ada tindaklanjut pekerjaan yang mereka lakukan.

Diketahui, hampir 50 truk mengempung dan memakan bahu jalan di Jalan Jendral Sudirman, Sampit sejak pukul 08.15 WIB.

“Terkait perizinan harus dilakukan sesuai aturan yang terbaru juga. Tolong para pemilik Galian C juga mau belajar mengurus penginputan datanya,” tegasnya.

Baca Juga :

Sopir Truk : Jangan Tutup Galian C, Keluarga Kami Akan Mati !

Sistem OSS sudah tertera di website guna membantu perizinan material galian C. Hal ini selaras, mempermudah dalam pengurusan lainnya.

BACA JUGA :  Nahkan! DPRD Kotim Ucap Pihak Investor Wajib Dukung Program Pembangunan Pemda

dprd

Terlepas dari pada itu, ia juga meminta Pemerintah Daerah setempat bagaimana mencari solusi agar seluruh sopir dapat kembali bekerja.

Kendati demikian, hingga sampai saat ini Pemerntah Daerah setempat belum mengambil tindakan yang signifikan untuk membantu sopir truk yang telah berhenti bekerja cukup lama.


Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

You cannot copy content of this page

Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca