banner 130x650
POLRI  

Satsamapta Polres Kotim Laksanakan Patroli Cipta kondisi pada Objek Vital

kotim

Dalam rangka menciptakan situasi kondusif dan upayakan Harkamtibmas, Satsamapta Polres Kotim (Kotawaringin Timur) melaksanakan patroli cipta kondisi pada objek-objek vital, pada Minggu, 07 Mei 2023 malam.

Adapun objek-objek vital yang dimaksud yaitu beberapa kantor Bank di kota Sampit, Kabupaten Kotim, Kalimantan Tengah.

Kegiatan patroli tersebut bertujuan menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat aman serta kondusif di wilayah hukum Polres Kotim khususnya dalam kota Sampit.

Baca Juga :

Cegah Penyalahgunaan Distribusi BBM, Polsek Cempaga Patroli Dialogis SPBU

Kapolres Kotim AKBP Sarpani, S.I.K.,M.M., melalui Kasatsamapta AKP Agung Budi Santoso,S.H.M.M mengatakan, patroli ini rutin dilaksanakan dengan tujuan pemerliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat guna terciptanya situasi yang kondusif pada objek vital khususnya pada kantor-kantor Bank dalam kota Sampit

BACA JUGA :  Ajudan Wakapolres Sorong Gantung Diri di Rumah Dinas, Ini Penjelasan Kapolres

“Dengan patroli ini, sebagai upaya pemeliharaan Kamtibmas untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif,” jelas Kasatsamapta.

Baca Juga :

Polres Kotim Terima Piagam Penghargaan Predikat Kepatuhan Standar Pelayanan Publik Tahun 2022

Lebih lanjut Agung mengatakan, dengan menyambangi beberapa Kantor Bank, mereka sekaligus mempererat silaturahmi dan membangun komunikasi yang baik dengan pihak keamanan, maupun karyawan di unit objek vital.

BACA JUGA :  Heboh !!! Ditemukan Mayat Perempuan di Semak-Semak Di Sampit

“Bertujuan untuk mempererat komunikasi dan hubungan kerjasama yang baik antara petugas keamanan Bank dengan personil Satsamapta Polres Kotim untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di lingkungan Kantor Bank,” tuturnya.


Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

You cannot copy content of this page

Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca