banner 130x650

Bupati Seruyan Bahas Lanjutan Plasma, PT Tapian Nadenggan Tawarkan Solusi Ini !

Seruyan
Photo : Bupati Seruyan saat menandatangani surat penawaran dan mencari celah solusi untuk PT Tapian Nadenggan untuk masyarakat

Persoalan tidak direalisasikannya plasma 20% dari PT Tapian Nadenggan Sinar Mas Group, Seruyan untuk masyarakat sempat terjadi aksi besar-besaran, dan menuntut paksa menutup pabrik yang bergerak di bidang kelapa sawit itu.

Bupati Seruyan, Yulhaidir bertempat di Gedung Olahraga Kecamatan Hanau, Pembuang Hulu memimpin agenda pertemuan dalam rangka pembahasan lanjutan kewajiban plasma 20% yaitu pembangunan kebun masyarakat dari pelepasan kawasan hutan.

banner 1706 x 2560
Seruyan
Photo : Kegiatan pertemuan PT Tapian Nadenggan bersama Bupati Seruyan

Selain Bupati Seruyan, pelaksanaan ini turut dihadiri oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekda Adhian Noor, S.IP., M.A.P., Perwira Penghubung 1015 Kodim Sampit, Kepolisian Resor Seruyan, Kepala DKPP Kabupaten Seruyan, Ketua Harian DAD Kabupaten Seruyan, Ketua APDESI Kabupaten Seruyan dan Camat Hanau, Camat Danau Seluluk, Camat Batu Ampar, Damang Kecamatan Hanau, Kepala Desa terkait serta Manajemen PT. Tapian Nadenggan (Eks. PT. Lestari Unggul Jaya).

BACA JUGA :  Pemda Seruyan Ramaikan Pertemuan Lintas Sektor Se-Kalimantan Tengah

Dalam rangka penyelesaikan permasalahan yang terjadi dilapangan pihak Manajemen PT Tapian Nadenggan (Eks. PT. Lestari Unggul Jaya) menawarkan solusi dan jalan keluar dengan pola kemitraan angkutan produksi dalam kebun.

Baca Juga :

Tidak Ada Realisasi Plasma PT Tapian Nadenggan Ditutup dan Dipasang Portal Adat

Sementara itu, Ketua Harian DAD Kabupaten Seruyan, Nurhadi mengatakan kedua belah pihak saling mengajukan penawaran dan belum sama-sama menyetujui.

“Saya berharap dapat diselesaikan dengan win win solution dan berakhir dengan sama-sama menerima masukan dengan baik. Sehingga apa yang diperjuangkan APDESI bisa dirasakan oleh masyarakat,” ucap Hadi kepada MentayaNet.com pada Selasa, 01 November 2022.

Seruyan
Photo : Bupati Seruyan,Yulhaidir saat bersama jajaran PT Tapian Nadenggan

Terkait dengan adanya perimbangan antar sesama kedua belah pihak, Bupati Seruyan dan PT Tapian Tapian Nadenggan berusaha mencari jalan terbaik agar masyarakat dan perusahaan besar swasta terus terjalin dengan baik.

BACA JUGA :  Mantap! Kawasan Desa Bangkal Akan Dibangun Pabrik Kelapa Sawit PT Permata Timur Lestari

Hal ini seraya menunggu proses pembentukan Koperasi dan pendataan Calon Petani, namun pihak masyarakat belum bisa menerima tawaran tersebut.

“Semoga semuanya mendapatkan solusi yang terbaik,” pungkasnya.

Dari informasi yang terhimpun jika tidak sesuai dengan apa yang dikehendaki masyarakat maka pihak Manajemen PT Tapian Nadenggan (eks PT. Lestari Unggul Jaya) yang hadir meminta waktu untuk disampaikan ke pimpinan pusat dan hasilnya akan disampaikan secara tertulis kepada Masyarakat melalui Pemkab, APDESI dan DAD terkait dengan usulan masyarakat tersebut.


Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

1135x1600

You cannot copy content of this page

Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca