banner 130x650

DPRD Seruyan : Pemkab Perlu Lakukan Binaan Koperasi Berkala

desa sungai undang
Photo : Harsandi - Anggota DPRD Seruyan

DPRD Seruyan meminta kepada pemerintah daerah seruyan, agar dapat berkala memberikan pembinaan terhadap koperasi di daerah setempat.

Disampaikan oleh anggota DPRD Seruyan, Arrahman adanya perhatian dari pemerintah dalam melakukan pembinaan terhadap koperasi di pandang sangat penting untuk dilakukan.

“Agar koperasi yang ada, dapat terkelola dengan baik, berkembang dan bisa membawa seluruh anggota lebih sejahtera, tentu di perlukan adanya pembinaan sehingga semua program dapat terlaksana,” ucapnya kepada MentayaNet.com.

banner 1706 x 2560

Baca Juga : Ketua DPRD Seruyan Ajak Karya UMKM Kian Berinovasi dan Berkembang

Sementara itu harapan dari pembinaan ini, agar pengelolaan koperasi yang ada di Seruyan bisa berjalan dengan baik dan maksimal dengan berpedoman berdasarkan peraturan yang berlaku.

BACA JUGA :  Izin Investasi di Seruyan Diperketat, Ini Pesan Ketua DPRD Seruyan !
dprd seruyan
Photo : Ilustrasi dari koperasi

Berdasarkan pantauan MentayaNet.com dijelaskan pula olenya adanya pembinaan koperasi pada dasarnya dimaksudkan untuk mendorong agar koperasi yang dijalankan merupakan kegiatan usaha yang berperan utama dalam perekonomian rakyat. Undang undang perkoperasin menegaskan bahwa pemberian status badan hukum koperasi, pengesahan perubahan anggaran dasar.

Baca Juga : DPRD Seruyan Ini Tegaskan Agar Jangan Legalkan Dualisme Koperasi, Ini Penjelasannya !

Arahman juga menerangkan, pembinaan juga perlu dilakukan agar pengelolaan koperasi yang ada dapat berjalan sebagaimana aturan, sehingga tidak terjadi persoalan persoalan di kemudian hari.

BACA JUGA :  Warga Seruyan Diimbau Tidak Membuang Sampah di Drainase

Kendati demikian, pengawasan terhadap pengelolaan usaha koperasi dimaksudkan agar tidak terjadi kesalahan administrasi pembukuan keuangan usaha koperasi yang dilakukan oleh pengurus yang dapat merugikan koperasi

“Kita berharap dinas terkait bisa proaktif, melakukan pembinaan sehingga seluruh koperasi yang ada bisa terkelola dengan baik,” tegasnya.


Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

1135x1600

Respon (1)

Komentar ditutup.

You cannot copy content of this page

Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca