Sekretaris Komisi II DPRD Kotim, Kalimantan Tengah meminta agar pihak pemerintahan desa (Pemdes) di Kabupaten setempat, dapat memaksimalkan kembali penggunaan dana desa melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDES) untuk menghidupkan sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di desa masing-masing.
Syahbana, Sekretaris Komisi II DPRD Kotim menyebutkan pemerintah pusat sudah menjamin kesejahteraan masyarakat desa dengan mengembangkan berbagai potensi yang ada di desa seluruh tanah air sehingga melahirkan program melalui penyaluran anggaran yang cukup besar.
Bahkan dia juga menegaskan, program yang ada salah satunya yakni BUMDES merupakan langkah dasar untuk mengembangkan ekonomi masyarakat di desa.
Baca Juga :
DPRD Kotim Tekankan Penerimaan Calon Peserta Didik Baru Tak Ada Praktik Pungli
“Sehingga dengan demikian kami merasa perlu adanya dukungan dan dorongan supaya desa yang ada di daerah kita saat ini lebih maksimal lagi dalam mengelola Bada usaha desanya, kembangkan potensi yang ada melalui BUMDES tersebut, karena dari situ ada anggaran yang di khususkan untuk mengembangkan potensi di desa, termasuk UMKM kita,” ujar Syahbana pada Kamis, 25 Mei 2023.
Disisi lain legislator Partai Nasdem ini juga menuturkan, sejauh ini perkembangan Bumdes di Kotim ini belum mencapai target, sehingga banyak usaha ditingkat desa belum bisa dimaksimalkan dengan baik.
“Sehingga dampak positifnya dari adanya Bumdes di tingkat desa ini belum benar-benar dirasakan oleh warga masyarakat di masing-masing desa yang ada, untuk itu kami kira perlu adanya pengawasan dan pembinaan secara optimal,” tukasnya.
Eksplorasi konten lain dari MentayaNet
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.