banner 130x650

Pemilihan Miss Citimall Sampit 2023 Digelar Lagi, Kontestan Mulai Ramai Mendaftar !

Citimall Sampit
Foto : Annisa Kharisma, pemenang Miss Citimall Sampit tahun 2019 silam (ist)

Citimall Sampit menjadi salah satu tempat pilihan keluarga untuk menghibur diri dengan berbelanja atau tempat bersantai dan bermain anak. Ramainya pengunjung dari waktu ke waktu menjadikan Citimall Sampit mall yang terbesar di Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah.

Selain diisi dengan penjualan para tenant yang menyewa, pemilihan Miss Citimall Sampit masih menjadi event yang paling ditunggu bagi kaum wanita yang ingin mengukir prestasi.

Miss Citimall telah berjalan ke edisi-4 yang sempat terjeda akibat dampak dari pandemi covid-19. Agenda pemilihan Miss Citimall Sampit 2023 dibarengi dengan Festival Bakul yang maju lebih awal.

Dede, Marketing Communication (Marcomm) Citimall Sampit menyebutkan agenda Bakul Festival akan mengusung tema unsur budaya lokal dan memanfaatkan para UMKM pengrajin rotan yang berasal dari luar daerah.

Citimall Sampit
Foto : Pemilihan Miss Citimall 2019 silam (ist)

“Festival bakuland ini sebagai upaya pendongkrak perekonomian terutama usaha mikro kecil dan menengah,” ucapnya.

Sementara itu, Annisa Kharisma Suriyady merupakan Miss Citimall 2019 menyebutkan pemilihan yang diselenggarakan ini sebagai estafet dari Ambassador Citimall dan memberikan inspirasi baru kepada perempuan yang ada di Kotawaringin Timur.

BACA JUGA :  Ribuan Rokok dan Miras Ilegal Dimusnahkan Oleh Bea Cukai Sampit

Dirinya menjelaskan beberapa syarat dan ketentuan, seperti menyukai di bidang entertaint dan event, mempunyai kepribadian yang baik dan memiliki kemampuan berbicara yang baik. Hal ini selaras mempunyai identitas penduduk Kalimantan Tengah dan berusia dari 13 – 25 tahun.

Baca Juga :

Annisa Kharisma Suriyady Asal Kotim, Masuk TOP 10 Pemilihan Putri Hijab Indonesia 2021

“Miss Citimall ini adalah ajang yang sangat dinantikan oleh banyak kalangan perempuan di setiap tahunnya. Saya hanya meminta kepada penerus kedepannya mampu memberikan kontribusi yang lebih baik dan tetap menjadi pribadi diri sendiri. Jangan pernah merasa tak bisa, tapi mulailah dengan belajar,” ucap Annisa Kharisma kepada MentayaNet.com

Perempuan yang dikenalkan dengan improvement itu mengakui dunia entertaint yang sudah membantunya untuk mengasah kemampuan, terutama di bidang public speaking dan membangun relasi.

BACA JUGA :  Koperasi Produsen Bangkuang Makmur Lestari Bagikan SHU dan Laksanakan RAT Tahun 2023
Citimall Sampit
Foto : Annisa Kharisma, Miss Citimall Sampit 2019 (ist)

Sementara itu, sebelum dilakukannya pemilihan Miss Citimall Sampit 2023, ia akan melakukan training dan Mall tour guna memberikan pemaparan dan pemahaman kepada finalis.

“Tahun ini kita akan konsep sangat berbeda. Apalagi ini adalah moment terakhir saya menjabat. Tentu saya ingin meninggalkan kesan dan jejak yang baik kepada siapapun orang yang mengenal saya sebagai sosok inspirator bagi anak-anak mereka dirumah,” tegasnya.

Annisa Kharisma mengharapkan, melalui festival bakuland Citimall Sampit mampu mengangkat seluruh pejuang event dan UMKM. Selain itu, turut menjadi sarana merekatkan kebersamaan, kekompakkan tim dan solidaritas.


Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

You cannot copy content of this page

Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca