banner 130x650

Peningkatan Mutu Kualitas Pendidikan Seruyan Masih Jadi PR

Pendidikan
Foto : Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Seruyan

Berbagai upaya yang dilakukan Pemerintah (Pemkab) Seruyan hingga instansi maupun organisasi pendidikan lainnya terus melakukan upaya dalam mendorong peningkatan mutu kualitas pendidikan yang ada di Kabupaten Seruyan.

Salah satunya seperti yang dilakukan oleh Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Seruyan, dengan melaksanakan kegiatan seminar pendidikan yang digelar di Gedung Serbaguna Kuala Pembuang.

Ketua PGRI Kabupaten Seruyan, Hartasima mengatakan melalui peringatan ini, dapat memacu semangat para pendidik untuk selalu berinovasi, kreatif, memiliki pengetahuan untuk lebih maju, dan terpenting lagi melakukan pengembangan diri.

“Tentunya yang menjadi penekanan saat ini adalah bagaimana guru atau pendidik memajukan dunia pendidikan. Sehingga munculnya sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing. Seminar ini menjadi upaya dan langkah untuk mengembang pengetahuan pendidik,” kata Hartasima pada Kamis, 23 November 2023.

BACA JUGA :  Gempar! Kejaksaan Negeri Bongkar Kasus Tipikor Besar di Pemkab Seruyan

Perlu diketahui bahwa, seminar pendidikan yang dilaksanakan ini juga menjadi rangkaian untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) PGRI ke – 78 tahun dan Hari Guru Nasional (HGN) tahun 2023.

“Saya berharap agar semakin tahun pendidik yang ada di Kabupaten Seruyan khususnya, dapat menambah pengetahuan dan wawasannya, agar dunia pendidikan dapat bersaing dan lebih maju dari daerah lainnya,” pungkasnya.


Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

BACA JUGA :  Bupati Seruyan Sambangi PDAM Kuala Pembuang Bersama Pj Direktur Baru

You cannot copy content of this page

Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca