banner 130x650

Penyakit DBD Merambat, DPRD Seruyan Minta Pemda Bertindak

Kotim
Foto : Jenis Nyamuk aedes aegypti yang menyebabkan DBD

Jajaran DPRD Seruyan, Kalimantan Tengah menyoroti kasus DBD yang mulai menjamur di masyarakat sekitar, hal ini menjadi perhatian serius bagi instansi terkait.

Ketua DPRD Seruyan, Zuli Eko Prasetyo menyebutkan telah terjadi kasus Deman Berdarah Dengue (DBD) di Kabupaten Seruyan. Atas dasar itu, DPRD Seruyan berharap dinas terkait segera tanggap dengan segera melakukan pengecekan agar bisa segera dilakukan antisipasi.

“Saya berharap Dinas Kesehatan segera merespon laporan masyarakat terkait kasus DBD tersebut. Sebab penyakit ini merupakan penyakit yang menular yang harus dicegah penyebaran,” ucap Zuli Eko pada Kamis, 23 Februari 2023.

banner 1706 x 2560

Baca Juga :

DPRD Seruyan Tegaskan Pelaksanaan Pilkades Harus Disegerakan

Menurut Eko, penyebaran penyakit DBD harus bisa dicegah dengan melakukan sosialisasi kemasyarakat agar memperhatikan kebersihan lingkungan sekitar. Apa lagi dengan curah hujan yang cukup tinggi akan menyebabkan penyebaran nyamuk makin mudah berkembang.

BACA JUGA :  Pemkab Seruyan Diminta Mengoptimalkan Pengelolaan PDAM Untuk Masyarakat

Dia menyebutkan semua elemen harus mengingatkan, terutama di musim hujan ini agar menjaga kebersihan lingkungan serta menerapkan 3M, menguras, menutup dan mengubur sampah yang bisa menyebaban air menggenang.

BACA JUGA :  Pemkab Seruyan Ditekankan Untuk Utamakan Asas Transparansi

“Kalau tidak dilakukannya dengan 3M, sebab hal tersebut merupakan media penyebaran jentik nyamuk pembawa virus DBD tersebut,” pungkasnya.


Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

1135x1600

You cannot copy content of this page

Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca