Polres Kobar Jajaran Polda Kalteng melakukan pengamanan acara Marunting Fashion Carnaval (MFC) tahun 2024 di depan Rumah Jabatan Bupati Kobar, Jl. P. Antasari, Kelurahan Raja, Kecamatan Arut Selatan (Arsel), Kabupaten Kotawaringin Barat, Minggu 8 September 2024.
Marunting Fashion Carnaval (MFC) tahun 2024 dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Jadi Kabupaten Kobar Ke – 65 pada Oktober 2024 mendatang.
Selain Bupati beserta istri tampak hadir Kapolres Kobar, Unsur Forkopimda Kabupaten Kobar, sejumlah tamu undangan serta peserta carnaval.
Tidak hanya menjadi perhelatan mode yang spektakuler, keamanan selama acara juga menjadi perhatian utama.
Kapolres Kobar AKBP Yusfandi Usman, S.I.K., M.I.K. mengatakan Polres Kobar ikut dan berperan aktif pengamanan selama Marunting Fashion Carnaval berlangsung.
” Polres Kobar selalu melakukan pengamanan setiap kegiatan yang menjadi agenda pemerintah daerah, hal ini menjadikan acara semakin berjalan dengan lancar dan aman,” katanya.
“Kegiatan pengamanan MFC ini melibatkan 30 personil Polres Kobar yang dibantu oleh instansi terkait,” jelas Kapolres.
Kegiatan MFC tahun ini menampilkan kreasi-kreasi luar biasa dari para desainer dan peserta, membawa penonton dalam perjalanan menakjubkan melalui tema yang diangkat.
Agenda rutin tahunan yang dinanti-nantikan oleh masyarakat pecinta fashion dan seni ini menghadirkan penampilan yang inovatif dan kreatif dari para peserta serat mampu menghipnotis penonton sebanyak ratusan orang yang hadir untuk menyaksikan acara tersebut.
Eksplorasi konten lain dari MentayaNet
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.