Wakil Bupati Mandailing Natal (Madina) Atika Azmi Utammi Nasution menyerahkan bantuan kepada korban kebakaran di Desa Malintang Jae, Kecamatan Bukit Malintang dan Desa Kumpulan Setia, Kecamatan Hutabargot, Madina, Sumatera Utara.
Wakil Bupati Madina datang ke rumah korban kebakaran Siti Aminah didampingi Kepala BPBD Madina Muksin Nasution, Kasat Pol PP Lis Mulyadi Nasution, dan Camat Bukit Malintang Roihan.
“Saya menyampaikan turut berduka cita atas peristiwa kebakaran ini,” kata Atika saat diwawancarai di Desa Malintang Jae, Kecamatan Bukit Malintang, Kabupaten Madina, Sumut pada Senin, 6 Maret 2023.
Kehadiran Atika diharap dapat memberi semangat kepada korban. Wabup Madina ini juga menyampaikan kejadian ini tidak diinginkan siapapun.
Baca Juga :
Pemkab Madina Gelar Pertemuan dengan Tokoh-Tokoh Perantau di Jakarta
“Kami dari Pemkab Madina hadir di sini sebagai bentuk rasa kepedulian terhadap masyarakat kami,” tutur Atika.
Bantuan yang diserahkan berupa karpet, selimut, beras dan kebutuhan lainnya. Atika berharap bantuan ini dapat meringankan beban korban.
Kebakaran terjadi pada pukul 03.00 WIB dini hari pada Minggu 5 Maret 2023 ini diakibatkan oleh korsleting listrik. Kerugian akibat kebakaran ini mencapai ratusan juta termasuk dua unit sepeda motor.
Diketahui dari bencana kebakaran kali ini tidak memakan korban jiwa, tetapi masyarakat diimbau untuk terus mewaspadai. Hal ini selaras Pemerintah Daerah Madina menekankan agar tidak terjadi kembali dengan kasus yang serupa.
Berbeda dengan kebakaran di Desa Kumpulan Setia, Kecamatan Hutabargot, pada Senin, 27 Februari 2023 dini hari, sekitar pukul 02.30 memakan dua korban pasangan suami istri yang dilarikan ke RSUD Panyabungan, yaitu, Abdul Kosim (80) dan Maidah (70). Keduanya mengalami luka ringan di beberapa bagian tubuh akibat terkena bara api.
Baca Juga :
Bupati, Wabup, dan Jajaran OPD Pemkab Madina Lakukan Tes Urin saat Apel Pagi
Maidah sudah diizinkan untuk melakukan rawat jalan namun berbeda dengan suaminya Abdul Kosim yang masih terbaring di rumah sakit.
Atika menyampaikan permintaan maaf baru sempat hadir langsung untuk melihat kondisi korban karena dirinya bersama Bupati Madina HM Jafar Sukhairi Nasution sedang melaksanakan tugas diluar kota.
“Mangido moop tu uak i, on dope ami sompat ro arana pas kejadian ami sedang inda i Madina. Tuari dope tolap na,” kata Atika dengan bahasa Mandailing.
Setelah menyerahkan bantuan secara langsung kepada korban kebakaran, Atika bertolak ke RSUD panyabungan melihat kondisi Abdul Kosim.
Banyaknya kejadian kebakaran, Atika berharap masyarakat dapat mengantisipasi dan lebih berhati-hati menjaga barang-barang yang berpotensi menimbulkan kebakaran.
Eksplorasi konten lain dari MentayaNet
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.