Wakil Bupati Murung Raya, Rahmanto Muhidin, memberikan apresiasi dan penghargaan tinggi kepada Yayasan Rumah Dhuafa Assalam yang memasuki usia ke-7 tahun.
Hal ini disampaikannya dalam momentum peringatan ulang tahun yayasan tersebut yang digelar sederhana namun penuh makna.
Rahmanto menilai, Yayasan Rumah Dhuafa Assalam telah menunjukkan peran strategis sebagai mitra pemerintah daerah dalam membantu meringankan beban masyarakat, khususnya kaum dhuafa, anak yatim, serta kelompok yang membutuhkan dukungan sosial.
“Teruslah menjadi yang terbaik dan menjalankan kegiatan sosial bagi masyarakat. Karena sesungguhnya, sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain,” ucap Rahmanto dalam sambutannya.
Ia juga menambahkan, pemerintah daerah berkomitmen untuk terus bersinergi dengan lembaga sosial seperti Rumah Dhuafa Assalam, agar program-program pembangunan di bidang sosial semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat luas.
Selama tujuh tahun berdiri, Yayasan Rumah Dhuafa Assalam dikenal aktif menggelar berbagai program sosial, di antaranya santunan kepada anak yatim, pemberian bantuan sembako kepada warga kurang mampu, hingga kegiatan pendidikan berbasis kerelawanan.
Kehadirannya telah menjadi bagian penting dalam memperkuat solidaritas sosial di Murung Raya, Kalimantan Tengah.
Sejumlah tokoh masyarakat yang hadir dalam acara tersebut turut menyampaikan harapannya agar yayasan ini dapat terus berkembang, memperluas jangkauan manfaat, dan menjadi inspirasi bagi lembaga sosial lain di daerah.
Dengan dukungan dari pemerintah dan partisipasi masyarakat, kiprah Yayasan Rumah Dhuafa Assalam diharapkan semakin kuat dalam menebarkan kebaikan dan menjadi mitra nyata dalam membangun kesejahteraan sosial di Murung Raya.
Eksplorasi konten lain dari MentayaNet
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.