banner 130x650

Warga Kotim Diminta Lebih Waspada, Aksi Kriminal Meningkat !

Program
Photo : Rinie Anderson - Ketua DPRD Kotim

Ketua DPRD Kotim Rinie meminta warga Kabupaten Kotim yang hendak berangkat mudik ke kampung halaman, untuk meningkatkan kewaspadaan.

Dari pantauan MentayaNet.com pasalnya, arus mudik yang berlangsung tiap kali lebaran di kotim menurutnya sangat rawan terjadi aksi kriminal seperti pencopetan dan aksi kejahatan lainnya.

kotim
Photo : Ilustrasi dari warga yang melakukan mudik

“Saya minta semua warga waspada apalagi saat arus mudik nanti sudah mulai padat jadi kita harus pula mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan,” ungkapnya kepada MentayaNet.com pada Senin, 11 April 2022.

banner 1706 x 2560

Baca Juga : Bersihkan Sumur, 3 Warga Desa Kalang Seruyan Meninggal Dunia

Khusus untuk pemudik wanita, politisi asal PDI Perjuangan ini berpesan agar ketika hendak mudik terutama yang menggunakan jalur laut yakni armada kapal laut, hendaknya tidak memakai perhiasan yang terlalu mencolok atau yang dapat memancing aksi kriminal terjadi. Begitu pula dengan tas jinjing hendaknya dapat dibawa dengan baik untuk menghindari aksi pencopetan.

BACA JUGA :  Penempatan Tenaga Kesehatan Diperlukan Hingga Pelosok Kotim

“Tidak usahlah menggunakan perhiasan yang berlebihan, nanti kalau terjadi apa-apa misalnya dicopet kita sendiri yang rugi,” imbaunya.

Sementara itu, untuk menghadapi arus mudik lebaran tahun ini Rinie berharap pemerintah daerah dapat segera berkoordinasi dengan instansi terkait dalam melakukan pengamanan.

kotim
Photo : Warga dihimbau lebih waspada saat mudik, karena maraknya aksi kriminal

Baca Juga : Buka Puasa Selalu Dengan Kurma, Yuk Simak Manfaat Makan Buah Kurma

Ia berharap puluhan ribu pemudik yang akan melewati jalur laut di pelabuhan Sampit, dapat dengan aman dan nyaman menerima fasilitas yang disediakan pemerintah sehingga dapat tiba dengan selamat sampai di kampung halaman untuk merayakan hari lebaran nantinya.

BACA JUGA :  DPRD Kotim Dapil IV Tinjau Pembangunan dan Peningkatan Pelayanan di Cempaga Hulu

“Apalagi ini tahun pertama tradisi mudik boleh dilakukan oleh pemerintah. Hal ini harus diantisipasi dengan baik agar semua dapat berjalan lancar,” harapnya.


Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

1135x1600

You cannot copy content of this page

Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca