banner 130x650

BPBD Kembali Memberikan Sembako Untuk Korban Banjir di Kotim

BPBD

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kotawaringin Timur Multazam menyampaikan, sebelumnya memberikan bantuan air bersih, saat ini pihaknya sedang berupaya memberikan bantuan sembako.

“Bupati memerintahkan untuk memberikan bantuan menggunakan bahan pokok (Sembako) yang ada di Bulog. Ini masih dalam proses dan akan disalurkan oleh Dinas Sosial (Dinsos) nantinya,”kata Multazam, Rabu 15 Mei 2024.

Sebelumnya, kata Multazam selain air bersih Pemda Kotim juga sudah memberikan bantuan sembako kepada sebanyak 1.110 kepala keluarga (KK) yang terdampak banjir. Penyaluran paket sembako dilakukan secara bertahap.

banner 1706 x 2560

“Bantuan pertama kemarin merupakan gabungan dari Badan Penanggulangan Bencana dan Pemadam Kebakaran (BPBPK) Kalteng dan BPBD Kotim. Kalau yang selanjutnya ini langsung dari Dinsos nanti yang membagikan,”terangnya.

BACA JUGA :  Pemkab Kotim Peringati HUT ke-67 Kalteng Sekaligus Gelar Apel Kebangkitan Nasional ke-116

Selain Pemkab Kotim, bantuan untuk masyarakat korban banjir juga berdatangan dari pihak lain, seperti Kodim 1015/Sampit yang menyalurkan bantuan sembako untuk Desa Koling, kemudian Desa Sei Ubar Mandiri mendapat bantuan air bersih sebanyak 100 galon dari Perusahaan Besar Swasta setempat, dan Desa Pantai Harapan yang mendapat bantuan sembako dari Koperasi Pantai Harapan Abadi.

“BPBD Kotim terus melakukan pemantauan kondisi dan situasi banjir dan terus berkoordinasi dengan aparat desa, kelurahan, kecamatan maupun aparat TNI – Polri,” jelasnya.

BACA JUGA :  Pemkab Kotim Resmikan Kantor KIMS Resources Group di Sampit

“ Kami juga menghimbau kepada warga masyarakat terutama yang berada dibantaran sungai yang rawan terdampak banjir agar meningkatkan kewaspadaan,” pungkasnya.


Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

1135x1600

You cannot copy content of this page

Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca