Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Kotim, Kalimantan Tengah bersama jajaran pada Senin, 15 Mei 2023 pukul 08.30 WIB telah meresmikan traffic light yang berkawasan di simpang 4 wella atau Jalan Tjilik Riwut Km.2.5 Sampit secara meriah.
H Suparmadi, Kepala Dinas Perhubungan Kotim menyebutkan pembangunan hingga peresmian traffic light telah memakan waktu kurang lebih 3 bulan lamanya. Selain waktu yang cukup lama dalam persiapan yang cukup matang, traffic light yang berada di simpang 4 wella itu ternyata menelan anggaran pemerintah yang cukup fantastis.
“Jadi traffic light ini sudah lama sekali kita programkan dan akhirnya dapat terealisasikan bersama. Kita juga ingin masyarakat dapat sama-sama menjadi pelopor yang merawat inventarisir dari bangunan pemerintah,” ucap Suparmadi kepada MentayaNet.com pada Senin, 15 Mei 2023.
Ia menjelaskan, bahan baku yang digunakan untuk pembangunan traffic light ini sesuai dengan standar dan aturan lalu lintas. Sehingga menjadi salah satu traffic light yang terbaik.
Unsur dibangunnya traffic light ini akibat banyaknya laporan dari masyarakat setempat melalui Camat. Sebelum dibangunnya traffic light, Dinas Perhubungan sempat mengalami pro dan kontra dari masyarakat sekitar.
Baca Juga :
Bupati Kotim Resmikan Traffic Light Simpang Empat Wella, Warga Diminta Taat Berkendara !
“Pada tahun 2022 lalu sudah menjadi program namun belum prioritas. Kini kita sadari bahwa disini kawasan yang sangat padat. Sehingga harus dilakukan pemasangan lampu lalu lintas lewat rapat koordinasi bersama Bupati Kotim dan SOPD lainnya,” tambahnya.
Kemudian, anggaran yang telah digunakan dalam pembangunan traffic light ini mencapai Rp200 juta rupiah. Mulai dari pengeboran jalan protokol yang digunakan, hingga berdiri kokohnya bangunan tersebut.
Suparmadi juga menjelaskan akan melakukan perbaikan lagi pada beberapa traffic light yang ada di dalam Kota. Peremajaan dan perawatan akan mereka agendakan pada anggaran perubahan nanti.
“Kita akan berencana menambahkan CCTV di beberapa traffic light. Hal ini mengingat seperti kota-kota besar lainnya yangs udah menggunakan program tersebut,” tegasnya.
Kendati demikian, Ia mengharapkan masyarakat dapat patuh dan tertib berkendara. Apalagi di simpang 4 wella sudah terpasang traffic light, perlunya sosialisasi dilakukan agar seluruh masyarakat mengetahuinya.
Eksplorasi konten lain dari MentayaNet
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.