banner 130x650

Pemda Kotim Apresiasi Pemprov Gelar Pasar Murah

Pasar Murah
Foto : Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah gelar pasar murah (Kharisma)

Pasar murah yang digelar oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah (Kalteng) di Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur ramai diikuti oleh masyarakat dan mahasiswa setempat.

Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng memberikan kesempatan kepada 2000 mahasiswa di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) untuk menerima sembako dari agenda pasar murah.

“Terima kasih masyarakat di Kabupaten Kotawaringin Timur yang telah memberikan wadah untuk rangkaian. Insya Allah per 2 atau 3 bulan sekali, disalurkan untuk sembako murah ini untuk mahasiswa tidak mampu dan masyarakat setempat,” ucap H Sugianto Sabran pada Jum’at, 06 Agustus 2024.

Agenda pasar murah ini kerap dilaksanakan 3 bulan sekali dalam jabatan Gubernur Kalteng, H Sugianto Sabran. Pasalnya, pasar murah ini turut didukung dari Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP).

Komoditi yang di jual oleh pemerintah provinsi seperti Beras 10kg, Minyak Goreng 1 liter, Gula 1kg dengan harga paket Rp195.500. Hal ini pula, sebagai bentuk perwujudan pengendalian inflasi daerah, Pemerintah memberikan subsidi sebesar Rp175.500. Sehingga harga tebus yang diberikan untuk mahasiswa dan masyarakat senilai Rp20.000,- saja.

Pasar Murah
Foto : Pasar Murah di Kotim (Kharisma)

Melalui pasar murah ini, ia mengharapkan agar dapat digunakan sebaik-baiknya. Selain meringankan beban mahasiswa, agenda ini wujud komitmen Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran dalam memberantas kemiskinan.

“Saya ingin semuanya dapat merasakan secara menyeluruh, semoga membawa berkah untuk semuanya,” ujarnya.

Sementara itu, Pemerintah Daerah Kabupaten Kotim H Halikinnor, Bupati Kotim menuturkan rasa terima kasihnya kepada Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) telah memberikan keringanan bagi masyarakat yang memerlukan terutama sembako.

“Alhamdulillah ini adalah program yang luar biasa dan kita menyambut baik akan hal itu. Kami mewakili Pemkab Kotim juga berupaya menekan tingginya inflasi di daerah. Kita juga telah bekerja sama dengan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan untuk memberikan pasar murah yang menjual beraneka macam jenis sembako,” beber H Halikinnor.

Demikian dirinya mengajak seluruh elemen masyarakat mampu memanfaatkan program dari Pemerintah Provinsi untuk meringankan beban dalam perekonomian setempat.


Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

1135x1600

You cannot copy content of this page

Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca