Pemerintah Daerah Kabupaten Seruyan melalui Pemdes Desa Bangkal bersama BPD, Pengurus Bumdes, Karang Taruna serta Ketua RT/RW Kecamatan Seruyan Raya membagikan beras untuk warga terdampak banjir di Desa Bangkal.
Dampak banjir di Desa Bangkal Kecamatan Seruyan Raya Kabupaten Seruyan ada 74 kk terdiri dari RT 1 sebanyak 16 kk RT 2 sebanyak 39 kk RT 3 sebanyak 7 kk RT 4 sebanyak 12 kk.
Pj. Kepala Desa Bangkal, Rudi Suwandy mengatakan bantuan beras ini merupakan bantuan dari Pemda Kabupaten Seruyan.
“Kami atas nama warga mengucapkan terima kasih banyak kepada Bapak Bupati Seruyan dan Pemerintah Seruyan sudah membantu akibat dampak dari banjir di Desa Bangkal,” ucapnya Selasa (14/09/2021).
Bantuan itu kami bagikan bersama BPD, Pengurus Bumdes, Karang Taruna serta Ketua RT/RW setempat.
“Semoga warga yang menerima bantuan dari dampak banjir di Desa Bangkal, dapat meringankan dan sedikit membantu stok bahan makanan,” harapnya.
Kades pun mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas bantuan tokoh-tokoh yang mewakili pembagian beras kepada saudara kita yang terkena banjir.
“Semoga amal ibadah kita dalam membantu masyarakat terdampak banjir dibalas Tuhan Yang Maha Esa,” katanya.
Sementara itu Ketua Bumdes Sugeng Wahyudi mengapresiasi Pemerintah Daerah yang dengan cepat tanggap terhadap warga yang terdampak akibat banjir.
“Kami atas nama pnegurus Bumdes mengucakan apresiasi yang setinggi-tinggi kepada Pemda Seruyan yang tanggap dan cepat memberikan bantuan kepada warga yang terdampak banjir,” ucapnya.
Tokoh masyarakat sekaligus Damang Kecamatan Seruyan Raya Salundik Uhing mengucapkan terima kasih kepada Pemda Seruyan yang sudah memberikan perhatian kepada masyarakat yang terdampak akibat banjir.
“ Terima kasih yang sebesar-besarnya atas bantuan paket beras untuk masyarakat akibat dampak dari banjir di Kecamatan Seruyan Raya, kami atas nama Damang mengapresiasi yang sudah dilakukan bapak Bupati Seruyan,” pungkasnya.
Eksplorasi konten lain dari MentayaNet
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.