Dalam peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2023, ratusan siswa dari berbagai sekolah baik SD, SMP dan SMA tertib melakukan penanaman pohon secara serentak di halaman Citimall Sampit pada hari Minggu, 14 Mei 2023, kemaren.
Ketua DPRD Kotim Rinie Anderson turut adil dalam peringati Hardiknas dengan menanam pohon untuk penghijauan kembali.
Rinie mengatakan dalam memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) saya mengajak masyarakat dan khususnya dunia pendidikan untuk melakukan penghijauan.
” Pelestarian lingkungan hidup perkotaan lahan hijau semakin sulit ditemukan, apalagi di kota-kota besar. Hampir sebagian besar lahan telah beralih fungsi menjadi bangunan-bangunan yang menjulang tinggi,” tuturnya.
Baca Juga :
Ketua DPRD Kotim : Tahun Politik Masyarakat Kotim Jangan Mudah Diadu Domba
Seperti halnya Kabupaten Kotawaringin Timur, kurangnya pepohonan hijau yang dapat mengikat gas polutan seperti karbondioksida.
” Jika kurang pepohonan terutama didalam kota, Gas karbondioksida yang terlepas ke udara akan mencemari udara,” imbuhnya.
Bukan hanya pencemaran udara, di perkotaan juga kerap terjadi banjir apabila datangnya hujan dengan ada tanaman, banjir tidak akan terjadi.
” Lahan hijau atau tanaman air hujan akan mudah terserap secara optimal ke tanah, sehingga banjir dalam terkendali,” ungkapnya.
Penghijauan merupakan sarana untuk melestarikan lingkungan, agar lingkungan kembali asri dan sehat tanpa adanya pencemaran.
“Dengan adanya penghijauan akan menurunkan suhu suatu tempat. Banyaknya oksigen yang dikeluarkan oleh tumbuhan akan membuat lingkungan lebih segar, teduh, nyaman, dan asri,” jelasnya.
Adanya penghijauan akan memberikan perlindungan. Pohon-pohon besar akan melindungi kita dari paparan sinar matahari.
“Dapat juga sebagai peredam suara dan penahan debu. Selain itu juga dapat melindungi dari angin kencang,” pungkasnya.
Eksplorasi konten lain dari MentayaNet
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.