banner 130x650

Rusak! DPRD Seruyan Minta Lapangan Pasca Kupe Fair Dibenahi

dprd seruyan
Photo : Zuli Eko Prasetyo - Ketua DPRD Seruyan

Ketua DPRD Seruyan tegaskan penyelenggara pameran dapat perhatikan lapangan yang sudah digunakan agar dibenahi seperti sebelumnya.

Zuli Eko, Ketua DPRD Seruyan ini meminta kepada panitia penyelenggara Kuala Pembuang (Kupe) Fair 2022 yang saat ini tengah berlangsung di Stadion Mini Gagah Lurus Kuala Pembuang, bisa memperbaiki kondisi lapangan pasca acara tersebut rampung.

Hal ini dikarenakan kondisi lapangan yang saat ini digunakan untuk penyelenggaraan kegiatan tersebut pastinya akan berdampak,baik dari kondisi tanah dan sampah yang berserakan.

“Saya harap kepada panitia atau penyelenggara setelah acara itu selesai, kondisi lapangan harus dikembalikan seperti semula. Dalam artian yang rusak-rusak entah akibat angkutan barang dan lain sebagainya, itu harus diperbaiki. Jangan sampai dibiarkan begitu saja,” ucap Zuli kepada MentayaNet.com

BACA JUGA :  Peningkatan Kesejahteraan Pendidikan Perlu Gandengan Perusahaan Besar Swasta
dprd seruyan
Photo : Kondisi lapangan paska pamera kupe fair 2022

Zuli Eko yang juga menjabat sebagai Ketua Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Kabupaten Seruyan ini menambahkan, karena lapangan tersebut juga dipergunakan oleh masyarakat untuk berolahraga khususnya sepak bola.

Jangan sampai setelah acara selesai, lapangan malah tidak bisa dipergunakan oleh masyarakat untuk bermain sepak bola karena kondisinya yang rusak akibat tidak diperbaiki.

Baca Juga : Banjir, Menurut Legislator Ini Merupakan Gambaran Kerusakan Lingkungan

“Karena itukan adalah aset milik pemerintah, dan biasanya juga digunakan sebagai tempat berlangsungnya acara pemerintah daerah, termasuk kegiatan-kegiatan olahraga juga ada di situ. Jadi, jangan sampai tidak dibenahi,” pungkasnya.

BACA JUGA :  Dongkrak Penataan Kota Kuala Pembuang, Pemda Harus Susun Masterplan

Ia menerangkan jika panitia penyelenggara harus lebih memperhatikan pasca pelaksanaan, dan benar-benar bertanggung jawab atas tempat yang sudah dijadikan tempat pelaksaan Kuala Pembuang Fair 2022 itu.


Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Respon (1)

Komentar ditutup.

You cannot copy content of this page

Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca