Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DPRD Kotim mengingatkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotim agar tetap memegang komitmen dalam setiap pelaksanaan kegiatan yang menggunakan dana APBD.
Bima Santoso, Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kotim menerangkan dana tersebut harus difokuskan dan berorientasi pada kegiatan produktif dan memiliki manfaat untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM), Pelayanan Publik dan Pertumbuhan Ekonomi Daerah.
“Pada dasarnya fraksi PKB setuju dan dapat menerima apa yang telah di sampaikan oleh pemerintah daerah terkait RAPBD Murni 2023,namun tentu ada kaidah-kaidah yang perlu disempurnakan dalam tahap pembahasan sesuai jadwal yang telah ditentukan” papar Bima pada Kamis, 04 Mei 2023.
Baca Juga :
Komisi III DPRD Kotim Minta Dinkes Kotim Proaktif Cegah DBD
RAPBD Murni 2023 merupakan bentuk dari penyerapan anggaran untuk pembiayaan berbagai kegiatan pemerintah,agar hal tersebut jadi lebih sempurna,transparan dan akuntabel, maka perlu adanya pembahasan lebih lanjut.
Selanjutnya terkait dengan rancangan peraturan daerah tentang perusahaan daerah air minum Dharma Tirta Mentaya, PKB juga menyambut baik rencana tersebut, mereka menilai memang perlu ada peraturan daerah yang dapat menjamin penyediaan air bersih yang dibutuhkan masyarakat kotim.
“Kita harapkan sesuai dengan yang ditentukan,” tegasnya.
Eksplorasi konten lain dari MentayaNet
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.