banner 130x650

Awali Hari Pertama Kerja, Pemkab Seruyan Gelar Halal Bihalal Sederhana

Seruyan

Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Seruyan, dr. Bahrun Abbas memimpin apel gabungan pagi pasca libur lebaran 2024 yang diselenggarakan di halaman Sekretariat Daerah.

Pj Bupati Seruyan dalam hal ini diwakili Pj Sekda Seruyan mengatakan hari pertama bekerja dalam melayani masyarakat harus tetap dengan hati yang ikhlas dan melakukannya penuh tanggung jawab.

Diketahui apel bersama itu sekaligus dilakukannya halal bihalal bersama pegawai di halaman kantor Bupati Seruyan dengan bersalam-salaman penuh suka cita.

banner 1706 x 2560

“Ramadhan dan Idul Fitri telah dilalui, maka saling memaafkan dan kita kembali fitrah pada awalnya. Serta menyampaikan pesan dari Pj Bupati agar pegawai tidak lakukan cuti atau menambah libur yang telah ditentukan ini,” ungkap dr Bahrun Abbas pada Selasa, 16 April 2024.

BACA JUGA :  Bupati Seruyan Sambangi PDAM Kuala Pembuang Bersama Pj Direktur Baru
Seruyan
Foto : Apel bersama Pemda dan Sekda Seruyan (ist)

Selain itu, dalam arahannya meminta seluruh pegawai kembali aktif dalam menjalankan aktivitas sebagai pegawai di lingkup Pemerintah Daerah Seruyan.

“Mohon maaf lahir dan batin, serta kembali mengingkatkan seluruh ASN dan Non ASN untuk kembali beraktivitas seperti biasa, melaksanakan tugas dan tanggung jawab, membuka lembaran baru bekerja dengan baik dan berikan pelayanan kepada masyarakat,” tambahnya.

BACA JUGA :  Dua Organisasi Keagamaan Di Seruyan Terima Hibah Mobil Operasional dan Kantor Sekretariat

Dirinya juga mengajak diera yang serba digitalisasi ini, guna bersama – sama belajar. Hal itu karena terlebih laporan kinerja yang sekarang sudah mulai daring.

“Tetap semangat semoga apa yang dikerjakan dan didapat dari penghasilan mendapat keberkahan,” tukasnya.


Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

1135x1600

You cannot copy content of this page

Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca