PJ Bupati Seruyan Djainuddin Noor mengingatkan kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup pemerintahan setempat, agar bisa menjaga netralitas pada Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024.
Djainuddin Noor, PJ Bupati Seruyan menaungi pemerintah kabupaten Seruyan selama beberapa bulan terakhir, dirinya menyebutkan pentingnya menjaga netralitas sebagai pengabdi negara.
“Saya minta kepada seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan untuk menjaga sikap dan netralitas dalam Pemilu 2024 serta berperan menyukseskannya,” kata Djainuddin Noor, Rabu, 08 November 2023.
Menurutnya sesuai aturan yang telah ditetapkan, ASN dan penyelenggara pemerintahan tidak boleh terlibat politik praktis dan mampu menjaga situasi kondusif, sehingga pelayanan kepada seluruh lapisan masyarakat tetap maksimal.
“Untuk netralitas ASN sudah tentu harus dilakukan karena sudah menjadi aturan, bahwa ASN tidak boleh terlibat politik praktis, harus netral,” imbuhnya.
Pada kesempatan itu, Pj Bupati Seruyan juga mendorong semua pihak untuk menguatkan sinergi dan kolaborasi menghadapi pesta demokrasi terbesar di Indonesia itu.
“Mari kita bersama-sama bersinergi dalam menyukseskan gelaran pemilu serentak ini agar seluruh tahapannya dapat terselenggara dengan baik dan lancar,” tandasnya.
Eksplorasi konten lain dari MentayaNet
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.