banner 130x650
KALTIM  

Terjerat Kasus Korupsi, KPK Amankan Sejumlah Uang Bupati Penajam Paser Utara

Photo : Bupati Penajam Paser Utara (PPU) Kalimantan Timur, Abdul Gafur Mas'ud.

Selain amankan 11 orang termasuk Bupati Penajam Paser Utara (PPU) Kalimantan Timur (Kaltim) Abdul Gafur Mas’ud, tim operasi tangkap tangan (OTT) KPK juga mengamankan barang bukti berupa uang.

Operasi tangkap tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Penajam Paser Utara (PPU), Kaltim diduga turut menyeret nama sang Bupati yaitu Abdul Gafur Mas’ud.

Pelaksana Tugas (Plt) Jurubicara Bidang Penindakan KPK, Ali Fikri mengatakan, OTT dilakukan di dua tempat, yakni Jakarta dan di Kalimantan Timur, Rabu sore tanggal 12 Januari 2022.

banner 1706 x 2560
Photo : Bupati Penajam Paser Utara

Ali menerangkan, untuk 4 orang lainnya akan tiba di Jakarta siang ini. Nantinya keempat orang tersebut juga akan diperiksa intensif di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, sebagaimana dilansir di portal Detik.com.

BACA JUGA :  Operasi Antik Mahakam 2021, Polresta Balikpapan Tahan 22 Tersangka dan Sita 103 Gram Sabu-Sabu

“Dalam kegiatan tangkap tangan ini juga diamankan barang bukti di antaranya uang pecahan rupiah oleh KPK. Jumlahnya akan kembali dihitung dan dikonfirmasi kepada pihak-pihak terperiksa, sedangkan yang diamankan di Kaltim sejauh ini informasi yang kami terima ada 4 orang terdiri dari ASN Pemkab PPU dan pihak swasta.” ujar Ali kepada wartawan, Kamis siang tanggal 13 Januari 2022.

Photo : Bupati Penajam Paser Utara bersama Sang Istri

Dalam OTT kali ini, KPK mengamankan tujuh orang terdiri dari Bupati PPU Abdul Gafur Mas’ud, ASN Pemerintah Kabupaten (Pemkab) PPU dan swasta di Jakarta. Mereka sudah dibawa ke Gedung Merah Putih KPK, Jalan Kuningan Persada Kav 4, Setiabudi, Jakarta Selatan.

BACA JUGA :  Gempa Bumi Tektonik 3,9 Magnitudo Mengguncang Tarakan Kaltim

Sedangkan empat orang lainnya yang terdiri dari ASN Pemkab dan pihak swasta lainnya ditangkap di Kaltim. Siang ini, mereka dijadwalkan tiba di Jakarta dan akan segera dibawa ke Gedung Merah Putih KPK untuk kembali dilakukan pemeriksaan lanjutan.


Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

1135x1600

You cannot copy content of this page

Eksplorasi konten lain dari MentayaNet

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca