Bupati Seruyan Yulhaidir menyerahkan bantuan dengan sasaran Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) untuk masyarakat kurang mampu yang ada di wilayah setempat.
Dari pantauan awak media MentayaNet.com Bupati Seruyan Yulhaidir memberikan bantuan tersebut berupa bedah rumah dan bantuan material bahan bangunan yang diserahkan secara simbolis di Pendopo Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Seruyan.
Baca Berita Terkait : Ketua DPRD Seruyan : PBS Harus Laksanakan Program Pemberdayaan Masyarakat
“Hari ini saya menyerahkan berupa bantuan bedah rumah dan material bahan bangunan untuk masyarakat kurang mampu dan sasarannya adalah RTLH. Untuk bantuan tersebut, kriterianya ada dua yaitu pertama adalah untuk masyarakat tidak mampu dan ada juga mereka yang tertimpa musibah kebakaran,”tuturnya kepada MentayaNet.com pada Selasa, 05 April 2022.
Adapun jumlah masyarakat yang mendapatkan bantuan bedah rumah yakni sebanyak 24 Kepala Keluarga (KK). Sedangkan yang menerima bantuan berupa bahan material bangunan berjumlah 14 KK.
Seiring dengan hal tersebut, dirinya berharap agar masyarakat yang menerima bantuan dapat memanfaatkannya dengan sebaik mungkin.
Baca Berita Terkait : 5 Pj Kades Seruyan, Dilantik dan Diambil Sumpah, Ini Dia Kades Yang Dilantik
Sementara itu, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan tentunya akan terus berupaya untuk meningkatkan program bantuan bedah rumah baik itu yang bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD), provinsi maupun pusat.
“Bantuan pada sektor perumahan dan pemukiman ini akan terus kita upayakan. Kita harapkan agar supaya jumlahnya itu bisa terus meningkat. Agar seluruh lapisan masyarakat ini bisa memiliki rumah yang layak huni,” jelasnya.
Eksplorasi konten lain dari MentayaNet
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.
Respon (2)
Komentar ditutup.